Agam - Suasana hangat dan penuh kebersamaan mewarnai Aula Wibisono Polres Agam pada Rabu (5/3/2025) sore. Keluarga besar Polres Agam menggelar acara buka puasa bersama yang istimewa, dengan mengundang anak-anak dari Panti Asuhan Putri untuk berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan.
Acara yang dihadiri oleh Kapolres Agam, AKBP Muhammad Agus Hidayat, S.H., S.I.K., beserta para pejabat utama, pengurus Bhayangkari dan personel Polres Agam ini, merupakan wujud nyata dari kepedulian Polres Agam terhadap sesama, khususnya terhadap anak-anak panti asuhan.
Mengawali kegiatan, dalam sambutanya Kapolres Agam menyampaikan rasa syukur atas limpahan rezeki dan perlindungan yang diberikan Allah kepada seluruh keluarga besar Polres Agam selama ini. Ia juga menekankan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan menanamkan nilai-nilai kepedulian terhadap sesama.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan adik-adik dari Panti Asuhan Putri. Semoga momen ini dapat memberikan keceriaan dan kenangan indah kepada adik adik," ulas AKBP Muhammad Agus Hidayat.
Acara buka puasa bersama ini diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari pembacaan doa, tausiah singkat, hingga santap hidangan berbuka puasa bersama.
Tak hanya itu, Kapolres Agam juga memberikan santunan berupa uang saku kepada setiap anak panti asuhan, sebagai bentuk dukungan moril dan materiil.
"Kami berharap, bantuan ini dapat meringankan beban adik-adik dan memberikan semangat untuk terus meraih cita-cita," tambah Kapolres.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Agam untuk membangun kedekatan dengan masyarakat, serta menumbuhkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang positif antara Polri dan masyarakat, demi mewujudkan kamtibmas yang kondusif.
Acara ditutup dengan kegiatan doa dan salat Magrib berjamaah. Semoga keberkahan dan perlindungan dari Tuhan Yang Maha Esa tetap menaungi keluarga besar Polres Agam.
(Berry).